Search your handmade

Custom Search

Senin, 11 Juni 2012

BONEKA MASKOT EURO 2012 SLAVEK & SLAVKO

Awal mulanya saya ingin memenuhi request suami saya sendiri yang penggemar bola. Sengaja menggeser sedikit jadwal orderan orang demi misuamisuami ^^ yang hoby bola, tenang saja bergesernya hanya 1 hari saja koq, jadi deadline tetap jalan. Di event akbar bulan juni ini yaitu EURO 2012, saya tertantang juga neh untuk ikut meramaikan acara gegap gempita EURO 2012 dengan memembuat replikanya si SLAVEK & SLAVKO, bisa ga ya kira-kira ^^???.
Boneka SLAVEK & SLAVKO ini berukuran tinggi 27 cm , full handmade, full flanel, dan fungsi boneka MASKOT EURO 2012 SLAVEK & SLAVKO ini sebagai tempelan kaca atau bisa sebagai gantungan di mobil.

Kami lebih memilih menawarkan bahan kain flanel untuk boneka SLAVEK & SLAVKO, dibanding boneka serupa yang dijual dengan bahan kain velboa, agar lebih bercirikhas dan memang THUMB2FELT love flanel so much ^^. Meskipun ukurannya hanya 27cm , tidak melupakan detil maskot tersebut lo teman ^^
CEKIDOT !!!!^_^






Ayo buat mas-mas, bapak-bapak, mbak-mbak yang selalu setia mengikuti acara EURO 2012 dan penghobby bola, kayaknya kurang lengkap neh melewatkan koleksi yang satu ini, diadopsi satu dunk ,^^ dua juga boleh, yang banyak juga saya gembira ,he..3x

BONEKA MASKOT EURO 2012 { SLAVEK & SLAVKO}
SIZE : H=27CM
FULL FELT & 100% FULL HANDMADE

info:
www.handmadefelt-thumb2felt.com
www.thumb2felt.com
email : thumb2felt@yahoo.co.id
BB PIN  : 3275F551
SMS : 085648627953

Rabu, 06 Juni 2012

FELT DOLL TODDLERVILLE

Thumb2felt tertantang  membuat  felt doll custom design pesanan mbak Poppy  untuk TODDLERVILLE  PRESCHOOL  yang  berlokasi di Palembang.  Bagaimana mewujudkan  itu  ,  thumb2felt  mencoba  membuat  sketsa  gambarnya  dulu,  beliau ingin tema bajunya tidak  jauh  dari  logo TODDLERVILLE  tersebut, Alhamdulilah,  mbak Poppy pun memberi ACC  ^^, lanjut deh... 

logonya toddlerville 


corat coret asal  ^^

wOw!! nackt :D, lanjut bikin baju  ya..^^

this  is it...FELT DOLL TODDLERVILLE :), lanjut bikin packagingnya ya :)

FELT DOLL TODDLERVILLE  siap  kirim ke palembang ^_^, ups pingin bikin bonus juga neh buat mba Poppy, si customer saya yang  sangat  friendly

ini adalah pensil case, teman ^^


FELT DOLL  TODDLERVILLE siap antar ke ekspedisi  neh ^^

Dan thumb2felt senang setelah barang sampai di tujuan,  yang penting lagi dapat surat cinta  yang membuat rasa lelah yang seketika itu  sirna ^^



Tertarik dengan custom design langsung hubungi THUMB2FELT ya ...^^

info:
www.handmadefelt-thumb2felt.com
www.thumb2felt.com
email : thumb2felt@yahoo.co.id
BB PIN  : 3275F551
SMS : 085648627953



Kamis, 31 Mei 2012

{a special birthday giveaway}

Di hari jadi yang ke 27, mbak Puri -nya Idekuhandmade lagi bagi-bagi kado, he...3x , padahal natal belum tiba, mendahuli Mr. Santa kalau gitu ya??? Yang lagi ultah malah bagi-bagi hadiah, selamat ulang tahun ya mbak Puri, semoga selalu sukses Idekuhandmade-nya...^^
ayo teman-teman ikutan giveawaynya, ga tanggung-tanggung ada 8 giveaway sekaligus lo...
langsung ke sini aja yuk.. atau klik gambar dibawah^^ semoga beruntung!!!! begitu pula dengan saya  ^_^




Rabu, 30 Mei 2012

BUAT TOPENG FLANEL YUK...!!!

Pada saat saya sedang sibuk-sibuknya beresin ruangan sehabis siapin barang untuk baazar, ah...lagi pingin iseng sama adik kecil dulu ah.... pingin buat topeng,  pingin jeprat jepret aksi konyolnya si unyil neh...:), cekidot!!!!


bikin  pola  manual

lapis dua, supaya lebih tebal  iddan jahitan kasarna  tidak  terlihat  dari luar

ceritanya jadi paruh burung

 
gaya unyil memicingkan mata ^^
saya kira  anak kecil risih memakainya, ternyata  merasa senang saat bercermin dan di foto

Gantian manequin yang jadi model :), lucu juga ya pesta topeng pakai beginian ^^, ada yang tertarik  membuatnya ??? yuk langsung dicoba ya ^^

Minggu, 22 April 2012

HAIR ACCESORIES



Ups..,^^This time I will post some of my old work, apparently I've made ​​hair accessories. Yaw,, .... I'm looking at some photos of my flannel creations have not had uploaded on my online store. If you like, I'm happy to create one for you too, girl ^ _ ^





















Selasa, 17 April 2012

SEWING DIARY 14 : {MATRYOSKHA DOLL by HAYANOHANDMADE}


Kali ini saya ingin berterimakasih pada mbak Enno, karena sudah terpilih menjadi pemenang giveaway yang diadakan Mochie2feltnya mbak Indah dan Hayanohandmadenya mbak Enno. Nah, saya dapat hasil kreasi tanganny mbak Enno, yaitu matryoskha doll. Surprise banget..sekaligus senang , karena sejujurnya hampir lupa neh sama sweet march giveaway ini. Kalau bukan karena twitter, mungkin saya belum ngeh juga...he...3x. Secara , saya tidak rutin juga nge-blognya. Dan kebetulan lagi sibuk bikin stok untuk bazaar MSF, jadi ga bisa berlama-lama juga didepan lappy.

Wih saya seneng neh mbak Enno , paketnya udah datang ^_^

posisi sudah siap dipeluk diranjang....he..3x ^^


Mbak Enno ini, crafter yang T.O.P bgt soal menjahit kain-kain perca menjadi barang yang unik, multifungsi, dekoratif, dan yang keren-keren deh pokoknya,,. Ga percaya??? mampir ke lapaknya langsung aja ya ^_^di HAYANOHANDMADE 
saya heran juga sama mbak enno, idenya ga ada matinya,,

Oh, ya... saya yang notabene  newbie crafter juga...ha.3x (ngaku-ngaku), jari-jari  saya suka ga bisa diam neh liat kreasi mbak Enno. Berhubung sudah jadi milik pribadi, sedikit di utak-atik neh hasil kreasinya mbak Enno ^^, boleh ya mbak???. Jujur saya suka sama matryoskha mini yang ada dikantong tuh..., maunya saya bawa terus kemanapun berada, jadi kepikiran buat ini neh teman - teman ^^.

ambil benang , jarum, peniti, gunting deh ^^
jahit, jahit, jahit, jahit ..lagi..^^


pasti sudah tahu mau dijadikan apa kan teman-teman ^^??






Sebenarnya memang saya dapat dua giveaway sekaligus ya...^^ boneka peluk dan bros, dari sweet march giveawaynya HAYANOHANDMADE, thanks so much ya mbak Enno ^_^

Kamis, 05 April 2012

PENCIL BOX {an Animal on the tree}

My creations are now making a pencil box. Inspiration came when I saw packs of colored pencils, there are pictures parrot above the branch. Hmm ... there must have been funny little tree stood on a desk and there is a small animal sitting on a twig. but how can I make it? and ..... be 11 kinds of trees with different animals. You can put all your stationery into the box. Let's go younger brothers and sisters, ask mama to adopt one of them Ok!
 ^_^ ...

Material : felt, tin, ribbon, arising ink,dacron
Size : d = 8cm   h= 14cm


*/ ORDER INFO :
Email : thumb2felt@yahoo.co.id
sms : 085648627953
PM : www.handmadefelt-thumb2felt.com

Rabu, 04 April 2012

SEWING DIARY 13 : { WEDDING SOUVENIR}

Ah...aku hampir lupa untuk menulis lagi  , mungkin masih ada sisa lelah jadi tidak bisa lama didepan lappy, dua bulan yang lalu  lagi sibuk mengerjakan wedding souvenir salah satu teman disurabaya, hmm...ga tanggung-tanggung, 850pcs. Syukurlah, sudah ada 3 partner yang mau bantuin (yang ternyata suka sekali dengan craft), thankyou mbak shanti, mbak fitri, mbak dwi, bersyukurnya aku menemukan tangan trampil kalian, 
Mulai dari desain ya...hmm...temanku ini katanya ingin dibuatkan cake-cake yang cantik tapi ekonomis untuk wedding souvenir. Ya..yaay,,,aku buatlah 3 jenis cake , simple seh....dan mungkin sudah tidak asing bentuk-bentuk begini di dunia craft, tapi kebetulan si empu acara bilang oke...ya sudah lanjut deh prosesnya ^^.   Dan menurutku bentuk simple mempermudah pekerjaan kami, he..3x, seperti ini desainnya





ini si tangan - tangan trampil :)

 mbak fitri, partner favoritku, sedang menjahit dirumahnya tercinta. Yup bisa dibilang aku tidak punya workshop, mereka bekerja dirumahnya masing-masing. Seperti halnya aku, mereka lebih nyaman dan konsentrasi menjahit dikala menjaga rumah masing-masing, he..3x. 








 cherry topping yang belum dipasang









pasta topping^^














My chubbydut bebong ^^

siap kirim ^^,

kalo inget cape aduh, ga mau inget2 ah, tapi paling seneng kalo udah jadi dan dikirim ke customer, FIUH....LEGANYA!!!

jadi jika ada yang tertarik dengan wedding souvenir buatan thumb2felt, hubungi rita ya..^_^

Rabu, 29 Februari 2012

SEWING DIARY 12 {PIN CUSHION ON THE JAR}

Saat rita sudah asyik berkreasi,menjahit,dan bereksplorasi , sudah dipastikan ruangan menjadi berantakan tidak karuan ,, :p, kalau sudah begini jangan harap rita dengan pd nya menerima tamu, he..3x, jangan bilang sombong ya..., malu saya-nya teman, :), Hal yang bikin ceroboh, saat lagi beres-beres supaya cepat selesai, lupa untuk memilah - milah mana craft supply yang masih bisa di pakai atau tidak, tidak lain tidak bukan salah satu contohny jarum pentul. Saya beli 1 ons jarum pentul dan sekarang hanya tersisa 35pcs saja..LOL. Nah....ga benar neh lama kelamaan, kali ini saya ingin share ke teman-teman yang mungkin sama cerobohnya dengan saya....ha...33x (koq cari bolo ya...).. Mumpung lagi senggang , bikin pin cushion deh..tapi yang lebih multifungsi lagi, yang bisa sekalian menampung stok jarum pentul rita. Yuk...teman, ntar dipraktekin dirumah ya ^_^


Bahan baku yang perlu disiapkan untuk membuat pin cushion seperti dibawah ini ya teman :
1. Glue gun
2.Toples mini (Mini Jar)
3.Kain flanel polos dan motif
4.Benang
5.Jarum jahit
6.Renda
7.Pita organdi
8. hiasan aplikasi flanel (btk strawberry & astor)
9.Gunting



yang pertama dikerjakan , rita menyerut pita organdi sebagai renda, menggunakan tusuk jelujur


Serut sesuai sepanjang diameter tutup toples (Jar)


jadinya seperti foto diatas ya..., lalu lem melingkar menggunakan glue gun, seperti foto dbawah ini




Tarraaaaaaa......


Seperti ini hasil jadinya, sekarang rita mengambil kain flanel motif , sebelumnya buat pola lingkaran untuk membuat pin cushion, untuk diameternya rita lupa...karena hanya dikira-kira.













Bikin serutan menggunakan tusuk jelujur agar terbentuk bulatan dan kemudian 
isi dengan dakron,,oh ya tutup toplesnya (Jar) juga di lem ya dan ditempel sedikit dakron, supaya empuknya lebih merata


.
jadinya seperti foto diatas, lalu bulatan flanel motif tempelkan ke atas tutup toples (Jar), di lem dari tepi serutan ya atau melingkari renda organdi, jangan beri lem di dakronnya,ntar Glue gunnya jadi penuh dakron


 

Jadinya seperti ini, lalu tempelkan renda putih (no.6) melingkari bulatan flanel motif.


Ceritanya tema pin cushion rita berbentuk muffin, so rita buat pola tambahn sebagai selai blueberry, tempelkan aplikasi strawberry dan astor.


Walla...hasil jadinya seperti foto diatas :), nah semoga kecerobohan rita bisa hilang ya..
Saat kembali menggali ide, happy crafting all...!! :)


 





Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...